Chocho Chip Cookies
Resep aslinya ada disini,dan dengan sedikit perubahan ala daku....resepnya jadi begini :
Bahan :
80 gr margarin
100 gr gula halus
1 kuning telur
1/2 sdt vanilla
150 gr terigu
1/2 sdt baking powder
3/4 sdm coklat bubuk
1 sdm susu bubuk cokelat milo
2-5 sdm susu UHT full cream
30 gr cokelat meises
Chocolate chips secukupnya untuk toping
Cara Membuat :
- Ayak tepung terigu, baking powder, dan coklat bubuk sampai rata.
- Kocok margarin dan gula halus sampai terkocok rata . (kira-kira 1 menit).
- Masukkan kuning telur dan vanilla, lanjutkan mengocok sampai 1 menit lagi.
- Masukkan ayakan terigu dan susu bubuk cokelat. Aduk rata menggunakan spatula/sendok kayu.
- Masukkan susu cair sesendok-sesendok. Kocok lagi dengan mikser sampai adonan dirasa cukup lunak untuk dipulung.
- Masukkan coklat meises dan coklat chip. Aduk rata.
- Ambil sejumput adonan, bulatkan.
- Letakkan di atas loyang yang sudah disemir margarin. Tekan menggunakan garpu sampai gepeng. Tapi jangan terlalu tipis.
- Panggang dalam oven suhu 170-180'C selama 15-20 menit.
Notes :
Cookies memang terlihat seperti masih lembek waktu diangkat. Jangan khawatir ntar juga mengeras dengan sendirinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar